Kamis, 28 April 2016

RA PERWANIDA 2 PALEMBANG

Bunda Lina Martini S.Pd.I
Kepala RA Perwanida 2 Palembang
Raudhatul Athfal (RA) Perwanida 2 Palembang, berlokasi di Komplek MAN 3 Palembang, yang mulai berdiri pada tahun 1979, memfokuskan pembentukan dasar berbasis islami serta mementingkan pembinaan akhlak. Dimana masa emas yakni usia Prasekolah. "Manusia yang paling tinggi statusnya adalah manusia yang paling mulia akhlak dan tinggi sifat taqwanya. Iman seorang Muslim itu tidak sempurna apabila dia tidak memiliki akhlak yang mulia dan terpuji." Bunda Lina Martini S.Pd.I selaku Kepala RA Perwanida 2 Palembang menjelaskan.

RA Perwanida 2 Palembang menggunakan Agama Islam sebagai pegangan utama pendidikan Agamanya.  Anak-anak adalah masa terpenting dalam pembinaan akhlak. Masa tersebut memiliki kelebihan yang tidak dimiliki pada masa sebelum dan sesudahnya. "Makanya pada masa itulah seorang pendidik atau orang tua memiliki peluang yang sangat besar dalam membentuk anak sesuai dengan apa yang diinginkannya," jelasnya.

Keluarga merupakan lingkungan pertama dan utama bagi proses perkembangan seorang anak sekaligus merupakan peletak dasar kepribadian anak. Pendidikan di sekolah merupakan kelanjutan dalam keluarga yang merupakan lembaga tempat terjadi proses sosialisasi.

Rabu, 27 April 2016

KUNJUNGAN BAPAK DAN IBU POLRI KE RA PERWANIDA 2

Dalam rangka "Hari Amal Bhakti Kepolisian", Bapak dan Ibu Polisi dari Satuan Polres Palembang berkunjung ke RA Perwanida 2 Palembang dalam rangka "Hari Amal Bhakti Kepolisian" pada hari Rabu, 27 April 2016.

Dalam kegiatan tersebut, para siswa menggunakan seragam Polisi, mirip dengan yang digunakan oleh Bapak dan Ibu dari kepolisian. Semua siswa tampak antusian mendengarkan pengarahan dari Bapak dan Ibu Polisi, bahkan dalam tanya jawab, anak-anak tidak merasa sungkan.

"Saya Pelopor Keselamatan Berlalulintas" menjadi materi yang disampaikan dalam kesempatan tersebut. Para siswa ikut berfoto bersama disaat kegiatan berlangsung.

Sabtu, 23 April 2016

MEMPERINGATI HARI KARTINI

Peringatan Hari Kartini untuk pertama kalinya dilaksanakan di RA Perwanida 2 Palembang pada tahun 2016, tepatnya hari Sabtu, 23 April 2016. Dalam kesempataan ini, kegiatan diisi dengan dilaksanakannya Lomba Busana bagi Siswa wanita dan pria serta Lomba Mewarnai yang diikuti oleh siswa-siswi RA Perwanida 2 Palembang dari semua tingkatan.

Untuk Peserta lomba Busana diwajibkan memakai Pakaian Adat Nusantara, mereka tampak anggun ketika meperagakan gayanya saat sedang berjalan di atas pentas untuk mendapatkan penilaian dari Dewan Juri. Dalam kegiatan ini pula seluruh Staff Pengajar menggunakan pakaian kebaya yang beraneka jenis dan warna. 

Kamis, 14 April 2016

COOKING CLASS AT McDonal's

Bermain Sambil Belajar Bersama, itulah tema yang dilaksanakan pada kegiatan Cooking Class yang diikuti oleh para siswa RA Perwanida 2 Palembang, acara ini dilaksanakan oleh  McDonal's Palembang pada hari Kamis, 14/04/2016. Dalam kesempatan ini seluruh siswa diperkenalkan bagaimana cara membuat dan menyajikan makanan di McD. Selain kegiatan tersebut diadakan juga Lomba Mewarnai tokoh Minion yang diikuti oleh seluruh siswa.

Acara ini dimulai dengan sambutan dari Kakak McD yang memberikan informasi sekilas tentang beragam produk McDonald’s. Setelah itu anak-anak membentuk menjadi beberapa kelompok untuk bergantian pergi ke dapur, membuat Burger dan menyajikan Ice Cream.

Minggu, 10 April 2016

PENGUMUMAN KELULUSAN PENDAFTARAN KE MIN 2 PALEMBANG

Mohon maaf bagi putra/putri RA Perwanida 2 Palembang yang tertunda / yang belum ada kesempatan. Semangat terus, berjuang jangan berputus asa, semoga kalian menjadi generasi penerus Bangsa yang berakhlak Mulia.

Belajar terus dan terus untuk Belajar. SELAMAT kepada anak-anakku yang telah lulus, semoga kalian menjadi kebanggaan dan unggul dalam berakhlakul karimah.

SUKSES ya....

File From :  Bunda Fit